WhatsApp Icon
BAZNAS Tanjungpinang Sosialisasikan Program BMM Baznas Mikrofinance Masjid di Bukit Cermin

TANJUNGPINANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Tanjungpinang melaksanakan kegiatan sosialisasi program BMM Baznas Mikrofinance Masjid pada Minggu sore (25/10) di Masjid Tisatul Auliya, Bukit Cermin. Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan masyarakat setempat serta Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), Abdul Hadi Sudomo.

Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, dalam sambutannya menjelaskan bahwa program BMM Baznas Mikrofinance Masjid merupakan langkah strategis dalam memberdayakan ekonomi umat melalui pembiayaan mikro tanpa bunga.

“Bantuan pinjaman ini akan diberikan sebesar Rp3 juta per orang dan tidak dikenakan bunga sama sekali. Program ini bertujuan membantu para pelaku UMKM kecil agar bisa mengembangkan usaha mereka. Kami berharap dana ini digunakan sebaik mungkin dan dikembalikan secara bertahap melalui angsuran,” ujar Khusairi.

Menurutnya, program ini juga menjadi bentuk komitmen BAZNAS untuk menghadirkan solusi keuangan berbasis masjid yang amanah, transparan, dan memberdayakan. Melalui BMM, masyarakat penerima manfaat nantinya akan mendapatkan pembinaan dan pendampingan usaha secara berkelanjutan.

Ketua DKM Masjid Tisatul Auliya, Abdul Hadi Sudomo, menyambut baik kegiatan ini dan menilai bahwa program BAZNAS mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

“Kami berterima kasih kepada BAZNAS yang telah mempercayakan masjid kami sebagai tempat sosialisasi. Program seperti ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat kecil, terutama ibu-ibu pelaku usaha rumahan,” ungkapnya.

Salah satu peserta sosialisasi, Ibu Siti, mengaku sangat terbantu dengan adanya pinjaman tanpa bunga dari BAZNAS.

“Biasanya kalau pinjam di tempat lain ada bunganya, jadi berat. Kalau dari BAZNAS tanpa bunga, tentu sangat meringankan. Insyaallah uangnya nanti saya pakai untuk menambah modal jualan,” tuturnya dengan semangat.

Kegiatan sosialisasi berlangsung lancar dan penuh antusiasme. Para peserta aktif bertanya mengenai mekanisme pengajuan, jadwal pencairan, serta sistem pengembalian dana.

Dengan adanya BMM Baznas Mikrofinance Masjid, BAZNAS Tanjungpinang berharap masjid dapat berperan sebagai pusat pemberdayaan ekonomi umat, tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga wadah membangun kesejahteraan masyarakat. Dok

 

28/10/2025 | Kontributor: Humas BAZNAS TPI
BAZNAS Kota Tanjungpinang Menyerahkan 1.000 Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat kepada Forum Komunikasi Pendidikan Quran (FKPQ)

TANJUNGPINANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Tanjungpinang menyerahkan bantuan sebanyak 1.000 buku Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat kepada Forum Komunikasi Pendidikan Quran (FKPQ) Kota Tanjungpinang.
Kegiatan penyerahan berlangsung di Kantor BAZNAS Kota Tanjungpinang, Jl. Ahmad Yani No. 70 (seberang Kantor Pelni Km 5 Atas), pada Jumat (24/10).

Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, kepada Ketua FKPQ Kota Tanjungpinang, H. Sarianto, S.Ag, disaksikan oleh para Ketua DPC FKPQ Kecamatan, di antaranya Murdin (Tanjungpinang Barat), Anwar (Tanjungpinang Timur), Drs. Amril (Bukit Bestari), dan Idham (Tanjungpinang Kota).

Sebelum prosesi penyerahan, Wakil Ketua I BAZNAS Kota Tanjungpinang, Fauzi Armandaris, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar bantuan, melainkan penyerahan amal jariyah dari para munfiq yang menitipkan sebagian hartanya melalui BAZNAS untuk kemaslahatan umat.

“Ini bukan bantuan biasa, tetapi amal jariyah dari para munfiq yang insyaallah akan terus mengalir pahalanya. Adapun pembagiannya, untuk wilayah Tanjungpinang Timur sebanyak 200 eksemplar, dan masing-masing kecamatan lainnya menerima 100 eksemplar,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya program ini serta mengungkapkan rencana BAZNAS untuk memperluas kolaborasi dengan berbagai pihak, khususnya di bidang pendidikan keagamaan.

“Mudah-mudahan ke depan ada program-program lain yang bisa kita jalankan bersama. Kami juga berencana bekerja sama dengan Kemenag dan Dinas Sosial untuk mengajak berinfak di sekolah-sekolah. Ke depan, anak-anak sekolah akan belajar berinfak sejak dini,” tutur Akhmad Khusairi.

Beliau juga menegaskan bahwa BAZNAS adalah garda terdepan dalam membantu masyarakat dan mendorong lahirnya berbagai gerakan sosial.

“Kita harus banyak membuat gebrakan infak-infak untuk anak yatim, untuk masjid, dan untuk sekolah. Semua harus kita siapkan bersama,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua FKPQ Kota Tanjungpinang, H. Sarianto, Ag, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada BAZNAS atas dukungan dan sumbangsih nyata terhadap lembaga pendidikan Al-Qur’an di Tanjungpinang.

“Kami dari FKPQ sangat berterima kasih kepada BAZNAS Kota Tanjungpinang atas bantuan dan perhatiannya kepada kami. Bantuan berupa Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat ini akan kami distribusikan ke empat kecamatan. Hanya Allah SWT yang dapat membalas kebaikan ini,” ucapnya.

Ia juga menegaskan komitmen FKPQ untuk terus mendukung program-program BAZNAS Kota Tanjungpinang.

“Insya Allah kami siap bekerja sama dengan BAZNAS. Bantuan ini akan kami bagikan ke empat kecamatan dan seluruh proses pembagian akan kami dokumentasikan sebagai laporan resmi kepada BAZNAS,” jelasnya.

Program penyerahan 1.000 Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat ini menjadi bagian dari komitmen BAZNAS Kota Tanjungpinang dalam mendukung peningkatan literasi dan pendidikan Al-Qur’an di masyarakat, serta memperkuat peran zakat dan infak dalam pembangunan spiritual umat di Kota Tanjungpinang. Dok

24/10/2025 | Kontributor: Humas Baznas TPI
PENYERAHAN DONASI PALESITNA TAHAP 1 DAN 2 BAZNAS KOTA TANJUNGPINANG

#sahabatBAZNAS

 

Badan Amil Zakat Nasional Kota Tanjungpinang melakukan kunjungan Ke BAZNAS RI dalam rangka silaturahmi dan penyerahan Donasi Palestina.

 

Pada Kunjungan tersebut Baznas Kota Tanjungpinang di wakili oleh Bapak H. Ahmad Fauzi Armandaris Selaku Waka 1 Bid.Pengumpulan BAZNAS Kota Tanjungpinang, kujungan ini pun disambut baik oleh BAZNAS RI.

 

Penyerahan Donasi Palestina diterima langsung oleh Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad,MA.

Turut membersamai Wakil Ketua BAZNAS RI - Bpk. H. Mokhamad  Mahdum, Pimpinan BAZNAS RI Bid.Pendis dan Pendayagunaan - Iby Hj. Saidah Sakwan, MA, Pimpinan BAZNAS RI Bid.Pengumpulwn - Bpk. H. Rizaludin Kurniawan, M.si, CFRM, Pimpinan BAZNAS RI Bid. Keuangan, SDM dan Hukum - Bpk Kolonel Caj(Purn) Des. Nur Chamdanu, dan Deputi 1 - Bpk Arifin Purwakananta.

 

Alhamdulillah Donasi Palestina yang telah Bapak/Ibu Titipkan Khususnya Seluruh Masyarakat Kota Tanjungpinang telah kami sampaikan langsung kepada BAZNAS RI dengan Amanah.

 

Semoga Donasi Palestina ini menjadi Amal dan menjadi saksi dihadapan Allah SWT bahwa kita sangat peduli kepada musibah yang terjadi di Gaza, Palestina.

 

Salam Cinta Zakat

08/01/2024 | Kontributor: HUMAS
SEDEKAH AKHIR TAHUN
PRESS_RELEASE

SEDEKAH AKHIR TAHUN

#sahabatBAZNAS liburan akhir tahun telah tiba, rencana liburan pada kemana  nih?

Wahh.. Pasti pada tidak sabarkan untuk menikmati liburan akhir tahun bersama keluargaa..

Dengan asik dan serunya liburan akhir tahun #sahabatBAZNAS jangan sampai lupa yaa untuk  melaksanakan [Sedekah Akhir Tahun].

Rasulullah SAW bersabda: "Bersedekahlah kalian, meski hanya dengan sebiji kurma. Sebab, sedekah dapat memenuhi kebutuhan orang yang kelaparan, dan memadamkan kesalahan, sebagaimana air mampu memadamkan api.

 

Ayuuk tunggu apalagi #sahabatBAZNAS mari salurkan Sedekah Akhir Tahun hanya di Baznas Kota Tanjungpinang.

 

Rek. Baznas Kota Tanjungpinang 

BRK 821.21.18945

BSI  7111.005.006

 

Berzakat lebih mudah dengan menggunakan link Kantor Digital : https://kotatanjungpinang.baznas.go.id/

Whatsapp: 0822 8314 1646

 

#baznas #zakat #infak #sedekah

21/12/2023 | Kontributor: HUMAS

Press Release Terbaru

BAZNAS Tanjungpinang Sosialisasikan Program BMM Baznas Mikrofinance Masjid di Bukit Cermin
BAZNAS Tanjungpinang Sosialisasikan Program BMM Baznas Mikrofinance Masjid di Bukit Cermin
TANJUNGPINANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Tanjungpinang melaksanakan kegiatan sosialisasi program BMM Baznas Mikrofinance Masjid pada Minggu sore (25/10) di Masjid Tisatul Auliya, Bukit Cermin. Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan masyarakat setempat serta Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), Abdul Hadi Sudomo. Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, dalam sambutannya menjelaskan bahwa program BMM Baznas Mikrofinance Masjid merupakan langkah strategis dalam memberdayakan ekonomi umat melalui pembiayaan mikro tanpa bunga. “Bantuan pinjaman ini akan diberikan sebesar Rp3 juta per orang dan tidak dikenakan bunga sama sekali. Program ini bertujuan membantu para pelaku UMKM kecil agar bisa mengembangkan usaha mereka. Kami berharap dana ini digunakan sebaik mungkin dan dikembalikan secara bertahap melalui angsuran,” ujar Khusairi. Menurutnya, program ini juga menjadi bentuk komitmen BAZNAS untuk menghadirkan solusi keuangan berbasis masjid yang amanah, transparan, dan memberdayakan. Melalui BMM, masyarakat penerima manfaat nantinya akan mendapatkan pembinaan dan pendampingan usaha secara berkelanjutan. Ketua DKM Masjid Tisatul Auliya, Abdul Hadi Sudomo, menyambut baik kegiatan ini dan menilai bahwa program BAZNAS mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. “Kami berterima kasih kepada BAZNAS yang telah mempercayakan masjid kami sebagai tempat sosialisasi. Program seperti ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat kecil, terutama ibu-ibu pelaku usaha rumahan,” ungkapnya. Salah satu peserta sosialisasi, Ibu Siti, mengaku sangat terbantu dengan adanya pinjaman tanpa bunga dari BAZNAS. “Biasanya kalau pinjam di tempat lain ada bunganya, jadi berat. Kalau dari BAZNAS tanpa bunga, tentu sangat meringankan. Insyaallah uangnya nanti saya pakai untuk menambah modal jualan,” tuturnya dengan semangat. Kegiatan sosialisasi berlangsung lancar dan penuh antusiasme. Para peserta aktif bertanya mengenai mekanisme pengajuan, jadwal pencairan, serta sistem pengembalian dana. Dengan adanya BMM Baznas Mikrofinance Masjid, BAZNAS Tanjungpinang berharap masjid dapat berperan sebagai pusat pemberdayaan ekonomi umat, tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga wadah membangun kesejahteraan masyarakat. Dok
PRESS_RELEASE28/10/2025 | Humas BAZNAS TPI
BAZNAS Kota Tanjungpinang Menyerahkan 1.000 Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat kepada Forum Komunikasi Pendidikan Quran (FKPQ)
BAZNAS Kota Tanjungpinang Menyerahkan 1.000 Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat kepada Forum Komunikasi Pendidikan Quran (FKPQ)
TANJUNGPINANG – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Tanjungpinang menyerahkan bantuan sebanyak 1.000 buku Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat kepada Forum Komunikasi Pendidikan Quran (FKPQ) Kota Tanjungpinang. Kegiatan penyerahan berlangsung di Kantor BAZNAS Kota Tanjungpinang, Jl. Ahmad Yani No. 70 (seberang Kantor Pelni Km 5 Atas), pada Jumat (24/10). Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, kepada Ketua FKPQ Kota Tanjungpinang, H. Sarianto, S.Ag, disaksikan oleh para Ketua DPC FKPQ Kecamatan, di antaranya Murdin (Tanjungpinang Barat), Anwar (Tanjungpinang Timur), Drs. Amril (Bukit Bestari), dan Idham (Tanjungpinang Kota). Sebelum prosesi penyerahan, Wakil Ketua I BAZNAS Kota Tanjungpinang, Fauzi Armandaris, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar bantuan, melainkan penyerahan amal jariyah dari para munfiq yang menitipkan sebagian hartanya melalui BAZNAS untuk kemaslahatan umat. “Ini bukan bantuan biasa, tetapi amal jariyah dari para munfiq yang insyaallah akan terus mengalir pahalanya. Adapun pembagiannya, untuk wilayah Tanjungpinang Timur sebanyak 200 eksemplar, dan masing-masing kecamatan lainnya menerima 100 eksemplar,” ujarnya. Dalam sambutannya, Ketua BAZNAS Kota Tanjungpinang, Drs. H. Akhmad Khusairi, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya program ini serta mengungkapkan rencana BAZNAS untuk memperluas kolaborasi dengan berbagai pihak, khususnya di bidang pendidikan keagamaan. “Mudah-mudahan ke depan ada program-program lain yang bisa kita jalankan bersama. Kami juga berencana bekerja sama dengan Kemenag dan Dinas Sosial untuk mengajak berinfak di sekolah-sekolah. Ke depan, anak-anak sekolah akan belajar berinfak sejak dini,” tutur Akhmad Khusairi. Beliau juga menegaskan bahwa BAZNAS adalah garda terdepan dalam membantu masyarakat dan mendorong lahirnya berbagai gerakan sosial. “Kita harus banyak membuat gebrakan infak-infak untuk anak yatim, untuk masjid, dan untuk sekolah. Semua harus kita siapkan bersama,” tambahnya. Sementara itu, Ketua FKPQ Kota Tanjungpinang, H. Sarianto, Ag, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada BAZNAS atas dukungan dan sumbangsih nyata terhadap lembaga pendidikan Al-Qur’an di Tanjungpinang. “Kami dari FKPQ sangat berterima kasih kepada BAZNAS Kota Tanjungpinang atas bantuan dan perhatiannya kepada kami. Bantuan berupa Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat ini akan kami distribusikan ke empat kecamatan. Hanya Allah SWT yang dapat membalas kebaikan ini,” ucapnya. Ia juga menegaskan komitmen FKPQ untuk terus mendukung program-program BAZNAS Kota Tanjungpinang. “Insya Allah kami siap bekerja sama dengan BAZNAS. Bantuan ini akan kami bagikan ke empat kecamatan dan seluruh proses pembagian akan kami dokumentasikan sebagai laporan resmi kepada BAZNAS,” jelasnya. Program penyerahan 1.000 Iqra’ dan Buku Tuntunan Sholat ini menjadi bagian dari komitmen BAZNAS Kota Tanjungpinang dalam mendukung peningkatan literasi dan pendidikan Al-Qur’an di masyarakat, serta memperkuat peran zakat dan infak dalam pembangunan spiritual umat di Kota Tanjungpinang. Dok
PRESS_RELEASE24/10/2025 | Humas Baznas TPI
PENYERAHAN DONASI PALESITNA TAHAP 1 DAN 2 BAZNAS KOTA TANJUNGPINANG
PENYERAHAN DONASI PALESITNA TAHAP 1 DAN 2 BAZNAS KOTA TANJUNGPINANG
#sahabatBAZNAS Badan Amil Zakat Nasional Kota Tanjungpinang melakukan kunjungan Ke BAZNAS RI dalam rangka silaturahmi dan penyerahan Donasi Palestina. Pada Kunjungan tersebut Baznas Kota Tanjungpinang di wakili oleh Bapak H. Ahmad Fauzi Armandaris Selaku Waka 1 Bid.Pengumpulan BAZNAS Kota Tanjungpinang, kujungan ini pun disambut baik oleh BAZNAS RI. Penyerahan Donasi Palestina diterima langsung oleh Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad,MA. Turut membersamai Wakil Ketua BAZNAS RI - Bpk. H. Mokhamad Mahdum, Pimpinan BAZNAS RI Bid.Pendis dan Pendayagunaan - Iby Hj. Saidah Sakwan, MA, Pimpinan BAZNAS RI Bid.Pengumpulwn - Bpk. H. Rizaludin Kurniawan, M.si, CFRM, Pimpinan BAZNAS RI Bid. Keuangan, SDM dan Hukum - Bpk Kolonel Caj(Purn) Des. Nur Chamdanu, dan Deputi 1 - Bpk Arifin Purwakananta. Alhamdulillah Donasi Palestina yang telah Bapak/Ibu Titipkan Khususnya Seluruh Masyarakat Kota Tanjungpinang telah kami sampaikan langsung kepada BAZNAS RI dengan Amanah. Semoga Donasi Palestina ini menjadi Amal dan menjadi saksi dihadapan Allah SWT bahwa kita sangat peduli kepada musibah yang terjadi di Gaza, Palestina. Salam Cinta Zakat
PRESS_RELEASE08/01/2024 | HUMAS
SEDEKAH AKHIR TAHUN
SEDEKAH AKHIR TAHUN
#sahabatBAZNAS liburan akhir tahun telah tiba, rencana liburan pada kemana nih? Wahh.. Pasti pada tidak sabarkan untuk menikmati liburan akhir tahun bersama keluargaa.. Dengan asik dan serunya liburan akhir tahun #sahabatBAZNAS jangan sampai lupa yaa untuk melaksanakan [Sedekah Akhir Tahun]. Rasulullah SAW bersabda: "Bersedekahlah kalian, meski hanya dengan sebiji kurma. Sebab, sedekah dapat memenuhi kebutuhan orang yang kelaparan, dan memadamkan kesalahan, sebagaimana air mampu memadamkan api. Ayuuk tunggu apalagi #sahabatBAZNAS mari salurkan Sedekah Akhir Tahun hanya di Baznas Kota Tanjungpinang. Rek. Baznas Kota Tanjungpinang BRK 821.21.18945 BSI 7111.005.006 Berzakat lebih mudah dengan menggunakan link Kantor Digital : https://kotatanjungpinang.baznas.go.id/ Whatsapp: 0822 8314 1646 #baznas #zakat #infak #sedekah
PRESS_RELEASE21/12/2023 | HUMAS
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat